Halaman

Letkol Inf Ngadiono Supaat

ajang tali silaturahmi
Pebruari 2011-
Letkol Inf Ngadiono Supaat ngobrol santai dengan Letkol Cba Bambang Supriyadi Dandenbekang Cirebon yang merupakan teman satu alumni di Akmil Magelang, di sampingnya juga terlihat Mayjen TNI ( Purn ) Lutfi Banser dan Kasrem Letkol Inf Gatot Sujatmiko- foto Pribadi Pebruari 2011.

Pada hari Jum’at di pertengahan Pebruari 2011, nuansa venus ( komplek olah raga – red ) Korem 063/ Sunan Gunung Jati Cirebon, terlihat ramai para perwira Korem dan Karyawan Pertamina reg Jawa Klayan bercampur melakukan kegiatan olah raga bersama, baik tenis lapangan maupun sparing parnert voly ball. Ini semua dilakukan disamping untuk ajang tali silaturahmi juga untuk melakukan olah tubuh agar badan tetap sehat dan bugar, salah satu kuncinya adalah melakukan olahraga, demikian di katakan Asisten Manager Sekurity Pertamina Region Jawa Klayan Letkol Inf Ngadiono Supaat, sesaat setelah bertanding sparing partner tenis lapangan melawan jajaran Korem 063/ Sunan Gunung Jati Cirebon. Fasilitas olah raga yang tersedia di Komplek Korem 063/ SGJ cukup memadai bahkan cukup lengkap seperti lapangan Voly, lapangan tenis + futsal serta lapangan sepak bola, jelas Letkol Inf Ngadiono Supaat yang pagi hari itu bermain tenis lapangan melawan Kasrem 063/ Sunan Gunung Jati Letkol Inf Gatot Sujatmiko yang berpasangan dengan Mayjen TNI ( Purn ) Lutfi Banser. Letkol Inf Ngadiono Supaat yang bermain Tenis dengan gaya Baseliner ( Tipe permainan yang sering bermain di daerah baseline dan sangat mengandalkan kualitas pukulan groundstroke - red) nya. Mengatakan dirinya memang hobby bermain tenis sejak dulu, walau tidak kontinyu di lakukannya tetapi minimal setiap minggunya mantan Dandim 0620/ Kab Cirebon ini turun dilapangan untuk mengasah kemampuannya. Selain melakukan kegiatan Tenis, olahraga lainnya adalah melakukan sparing partner Volly Ball di lapangan Volly Komplek Makorem.Letkol Ngadiono Supaat, menegaskan juga mungkin kedepan kegiatan yang sama akan di jadikan agenda tetap agar jalinan tali silaturahmi dengan semua komponen semakin harmonis baik melalui jaur olahraga maupun kegiatan kemasyarakatan lainnya. Dalam hal ini diantara kita tidak mencari pemenang namun yang terpenting adalah menjalin tali silaturahmi, jelasnya. Sementara di tempat yang sama Brigjen TNI ( Purn ) Lutfi Banser, merasa gembira dapat bermain tenis dengan keluarga besar Korem 063/ Sunan Gunung Jati dan Pertamina Region Jawa Klayan, walau usianya tidak muda lagi tetapi mantan Waaster Ksad ini masih dapat bermain dengan sempurna hingga beberapa set berpasangan dengan Kasrem 063/ Sunan Gunung Jati Letkol Inf Gatot Sujatmiko. Kegiatan yang sama agar di lakukan secara kontinyu di samping untuk kesehatan juga adalah untuk menjalin tali silturahmi, jelas Lutfi Banser.